Penarikan Saldo (Fitur Self-Withdrawal)
Kini Kawan Karya yang di Indonesia, Malaysia dan Filipina dapat menarik penghasilan di KaryaKarsa!
Berikut adalah panduan langkah demi langkah untuk melakukan penarikan dana (withdrawal) dari saldo KaryaKarsa kamu, termasuk cara menambahkan rekening bank lokal (Indonesia) dan bank internasional (Malaysia & Filipina).
Bagian 1: Menambahkan Rekening Bank
Sebelum kamu dapat menarik dana, kamu harus mendaftarkan rekening bank kamu terlebih dahulu.
Masuk ke akun KaryaKarsa kamu dan pergi ke Dashboard.
Pada bagian Menu navigasi sebelah kiri, klik tab Bank.
Kamu akan melihat 3 sub-tabs: Bank Information, Balance Withdrawal & Withdrawal History
Pada tab Bank Information, klik "Add Bank Account".
Kamu akan memiliki dua pilihan:
Bank di Indonesia: Untuk kreator dengan rekening bank di Indonesia. Isi detail bank lokal Kamu.
Bank Internasional: (Fitur Baru) Untuk kreator dengan rekening bank di luar Indonesia.
Jika memilih International Banks:
Pilih Negara Kamu. (Saat ini tersedia untuk Malaysia dan Filipina).
Pilih Bank Kamu dari daftar yang tersedia. (Saat ini kami mendukung 9 bank di Malaysia dan 10 bank di Filipina).
Masukkan Nomor Rekening dan Nama Pemilik Rekening Kamu.
Klik "Confirm Via Email"
Bagian 2: Melakukan Permintaan Penarikan Dana
Setelah rekening bank kamu terdaftar, kamu dapat mulai menarik saldo kamu.
Masih di dalam tab Bank, klik pada bagian tab Balance Withdrawal.
Pilih Rekening Tujuan: Pilih rekening bank (lokal atau internasional) yang ingin kamu gunakan untuk penarikan ini,

Saldo Kamu Yang Dapat Ditarik (Withdrawable Balance):
Jika kamu memilih bank internasional (misal: Malaysia), saldo kamu akan ditampilkan dalam mata uang negara tersebut (misal: MYR) beserta kurs konversi ke IDR. Kamu dapat mengklik ikon refresh untuk memperbarui kurs.

Jika kamu memilih bank Indonesia, saldo akan ditampilkan dalam IDR.

Masukkan Jumlah Penarikan:
Ketik jumlah yang ingin kamu tarik dalam mata uang yang sesuai (misal: 2.000 MYR atau 1.000.000 IDR).
Catatan: Minimal penarikan untuk bank internasional adalah 2000 Kakoin.

Ringkasan Penarikan (Withdrawal Summary):

Periksa kembali ringkasan penarikan kamu. Ini akan mencakup:
Jumlah (Amount): Jumlah yang kamu masukkan.
Konversi (Conversion): Nilai konversi dari Kakoin ke IDR/MYR/PHP
Platform Fee (10%): Biaya platform KaryaKarsa.
Transfer Fee: Biaya transfer bank.
Total Withdrawal: Jumlah bersih yang akan kamu terima.
Jika semua sudah benar, klik tombol "KONFIRMASI VIA EMAIL".
Bagian 3: Konfirmasi Email dan Memantau Status
Untuk keamanan, setiap permintaan penarikan dana harus dikonfirmasi melalui email.
Cek Email Kamu: Buka kotak masuk email yang terdaftar di akun KaryaKarsa kamu. Kamu akan menerima email untuk konfirmasi penarikan.

Konfirmasi Penarikan: Klik tombol "Konfirmasi Penarikan" di dalam email tersebut.
Pengalihan Halaman: Setelah mengklik tombol konfirmasi, kamu akan secara otomatis diarahkan kembali ke halaman Detail Riwayat Penarikan (Detail Withdrawal History Page) di KaryaKarsa.

Status Penarikan:
Permintaan kamu yang baru saja dikonfirmasi akan muncul di daftar riwayat dengan status awal (misal:
PendingatauProcess).Proses transfer dana ini biasanya memakan waktu maksimal 2x24 jam hari kerja.
Memantau Status: Kamu dapat memantau status penarikan kamu kapan saja di tab Riwayat Penarikan. Ada empat kemungkinan status:

In Process: Menunggu kamu mengklik link konfirmasi di email.
Pending: Konfirmasi email berhasil dan permintaan penarikan sedang kami proses.
Processed / Success (Selesai): Penarikan telah dikonfirmasi dan dana telah berhasil ditransfer ke rekening bank kamu.
Canceled: Penarikan dibatalkan oleh kamu (melalui link di email konfirmasi).
Notifikasi Selesai: Jika transfer telah berhasil (status berubah menjadi
ProcessedatauSuccess), kamu akan menerima email notifikasi beserta invoice yang mengonfirmasi bahwa penarikan telah selesai.

Last updated
Was this helpful?

